11 Like
Kesehatan

Gejala Kolestrol Tinggi Yang Perlu Diwaspadai

PFI Megalife
12 Dec 2018
Mungkin Anda sering menanggap remeh rasa sakit di kepala bagian belakang, bisa jadi itu adalah gejala kolesterol tinggi! Simak gejalanya berikut ini.

Kolesterol tinggi merupakan salah satu masalah kesehatan yang kerap hadir tanpa kalian sadari. Gangguan ini memiliki resiko yang berbahaya bagi kesehatan kalian dan berdampak pada beberapa penyakit seperti penyakit jantung dan stroke. Sedangkan kandungan kolesterol yang terdapat pada tubuh manusia tersebar ke seluruh tubuh seperti otak, saraf, jantung, dan lainnya. Oleh karena itu, menjaga kestabilan kolesterol dalam tubuh merupakan suatu keharusan bagi setiap individu. Di samping itu, untuk kalian yang waspada dan ingin tau gejala kolesterol tinggi, artikel ini akan menjelaskan secara detail mengenai gejala- gejala tersebut. Silahkan simak ya!

1. Kesemutan, Pegal- Pegal, dan Sakit Kepala

 

Sakit kepala yang sering terjadi juga merupakan gejala kolesterol tinggi lho. Terlebih apabila kalian misalnya menderita darah tinggi, makan sakit kepala ini akan langsung menyerang. Hal ini dapat dikaitkan sebagai salah satu gejala kolesterol tinggi. Di lain sisi, sering merasa kesemutan atau pegal- pegal juga merupakan salah satu ciri dari gejala kolesterol tinggi. Kesemutan ini biasanya datang hanya karena duduk yang terlalu lama dengan posisi tubuh yang tidak berubah. Meskipun kesemutan, sakit kepala dan pegal-pegal bukanlah satu- satunya gejala dari kolesterol tinggi, namun gangguan ini dapat berarti sebagai masalah kesehatan yang lain. Jadi segera periksalah ke dokter untuk memastikan kondisi kalian. Cek juga pencegahan hipertensi berikut ini. 

2. Sulit Bernafas

 

Meskipun gangguan kesehatan ini lebih sering dikaitkan dengan penyakit asma, namun masalah kesehatan ini juga termasuk sebagai salah satu gejala kolesterol tinggi. Maka dari itu, periksa ke dokter adalah suatu tindakan yang diharuskan untuk menjamin kesehatan kalian.

3. Rasa Pegal di Tengkuk

 

Ini merupakan gejala yang paling sering dirasakan orang yang menderita kolesterol tinggi. Hal ini disebabkan oleh terganggunya aliran darah yang mengalir di daerah tengkuk kepala.  Meskipun gejala ini bukanlah salah satu gejala pasti dari penyakit kolesterol tinggi, namun kalian haruslah tetap waspada dan berhati- hati.

4. Otot Kaki Melemah

 

Gejala ini juga terjadi karena kurangnya aliran darah dalam tubuh. Menumpuknya kolesterol di daerah kaki membuat aliran darah tersumbat dan membuat kaki terasa lemas. Otot kaki tidak dapat memaksimalkan kinerjanya dan membuat kalian sulit untuk berjalan. Ajaklah saudara atau keluarga kalian untuk menemani periksa ke dokter kepercayaan kalian.

5. Jantung Berdebar- Debar

 

Bahkan jantung yang mudah berdebar juga tergolong sebagai salah satu gejala dari kolesterol tinggi. Gangguan ini disebabkan karena banyaknya kolesterol di dalam tubuh sehingga jantung memerlukan kerja ekstra untuk memompa darah dan membuat kalian merasa berdebar-debar berkepanjangan. Lebih parahnya, apabila jantung kalian terus berdebar dengan cepat dalam jangka waktu yang lama, kolesterol tinggi ini akan mengakibatkan penyakit gagal jantung yang tentunya sudah sangat berbahaya.

6. Gejala Stroke

 

Nah inilah gejala yang paling berbahaya akibat kolesterol tinggi yang diderita pasien. Kolesterol yang menumpuk dan menjadi plak di pembuluh darah otak membuat otak terhambat mendapatkan aliran darah dan oksigen yang cukup. Akibatnya, sebelah sisi tubuh lemah, muntah, dan nyeri kepala akan menyerang pasien tersebut. Untuk gejala yang satu ini, kalian haruslah bawa pasien ke rumah sakit untuk diperiksakan lebih lanjut karena penyakit ini adalah masalah yang serius.

7. Xanthelasma

 

Selanjutnya, gejala Xanthelasma adalah kondisi dimana kolesterol yang tinggi menumpuk dan mengendap di bawah kulit. Tanda yang tampak dari gejala ini yakni warna kuning muda di ujung kelopak mata atau bentol kecil di bagian- bagian tubuh yang terlipat seperti lutut, tumit, atau siku.

Itulah beberapa gejala kolesterol tinggi yang sering dialami oleh penderita. Gangguan kesehatan di atas tentunya bukanlah suatu kepastian dari kolesterol tinggi, namun penderita kolesterol tinggi sepenuhnya akan mengalami minimal satu dari gejala di atas. Oleh karena itu, untuk kalian yang merasa mendapatkan masalah kesehatan seperti yang telah disebutkan, segera periksalah ke dokter kepercayaan kalian sebelum terlambat. Lebih baik mencegah daripada mengobati. Maka, untuk kalian yang tidak ingin mendapati masalah kesehatan semacam ini, jagalah pola makan dan gizi kalian. Jangan biarkan kolesterol tinggi merusak kesehatan jasmani kalian.

Berikan komentar anda

TERIMA KASIH TELAH MENGHUBUNGI KAMI lang

Kami akan meninjau dan mengkonfirmasi komentar Anda lang