CT Corpora dan Prudential Financial Inc. Menunjuk Samdarshi Sumit Sebagai Presiden Direktur PFI Mega Life
11 Nov 2019
JAKARTA [Agustus] – CT Corpora dan Pramerica Financial Inc, menunjuk Samdarshi Sumit (Sam) sebagai Presiden Direktur PFI Mega Life. Sam, begitu panggilan akrab pria berkebangsaan India ini, telah memiliki pengalaman professional selama 4 tahun di dunia asuransi. Sebelumnya, Sam menjabat posisi sebagai Chief Retail Officer dan Managing Director Generali Life Insurance – Thailand Plc. Pernah menduduki berbagai posisi senior di Techcom Bank dan HDFC Bank in Asia, di area operasional, manajemen produk, penjualan dan perencanaan. Sam akan bertanggung jawab untuk mengawasi perkembangan strategi dan manajemen di PFI Mega Life Indonesia.
Jonathan Graybill, Wakil Presiden dari Prudential Financial Inc menyatakan, “Saya sangat senang menyambut kedatangan Samdarshi Sumit ke dalam PFI Mega Life. Dia adalah pemimpin yang luar biasa dengan rekam jejak professional dalam membangun brand, menggerakkan nilai - nilai perusahaan, dan menghasilkan konsep customer-first sebagai prioritasnya. Saya yakin Sam dapat memimpin tim ini menjadi sukses ke depannya dalam pertumbuhan pasar yang dinamis sekarang ini. “
Berkaca pada moment penandatanganan kerja sama strategist CT Corpora bersama Prudential Financial Inc, July 2018 bahwa kebutuhan masyarakat terhadap asuransi jiwa terus meningkat seiring meningkatnya pendapatan masyarakat, harapan hidup, dan tingkat literasi keuangan masyarakat di Indonesia, bisnis asuransi jiwa mempunyai peluang bisnis yang besar. Chairman CT Corpora Chairul Tanjung menyatakan “saya yakin PFI Mega Life akan mampu menjawab kebutuhan tersebut dengan solusi-solusi perlindungan yang lebih inovatif sebagai hasil perpaduan kekuatan produk dan operasional PFI dan kekuatan jaringan bisnis CT Corp di Indonesia”.
Sam mengungkapkan, bahwa “saya sangat antusias dapat bergabung dengan keluarga besar PFI Mega Life pada kesempatan – kesempatan yang akan datang. Berkolaborasi dengan CT Corpora yang merupakan sebuah ekosistem bisnis yang terpercaya serta didukung oleh tim yang terdiri dari orang – orang berpengalaman dan berbakat. Kolabirasi dan Sinergi, bersama – sama mewujudkan PFI Mega Life menjadi perusahaan asuransi Indonesia terbaik.
Tentang PFI Mega Life
Didirikan tahun 2017, PT PFI Mega Life Insurance merupakan perusahaan patungan dengan struktur baru yang menggabungkan keahlian global Prudential Financial Inc., dengan kekuatan jaringan pasar lokal CT Corpora. PFI Mega Life menyediakan rangkaian lengkap produk asuransi jiwa untuk melayani nasabah dengan jangkauan luas, dari korporasi besar hingga individu. Penawaran produknya termasuk produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi dan asuransi credit shield. Produk dan layanan didistribusikan melalui berbagai saluran, termasuk bancassurance, telemarketing, retail dan digital.
Tentang CT Corpora
CT Corp adalah perusahaan induk yang berbasis di Indonesia, yang berkembang pesat dan terdiversifikasi di berbagai industri, seperti di bidang jasa keuangan, media, ritel, hotel, wahana bermain, agrobisnis dan lain lain. Beberapa perusahaan yang sudah sangat dikenal di pasar konsumen di Indonesia adalah Bank Mega, Transmart Carrefour, Trans Studio, Trans Studio Mall, Snow World, Trans Resort Bali, Trans Luxury Hotel, Detik, CNN, CNBN, Trans TV, Trans 7 dan lainnya.
Tentang Prudential Financial Inc.
Pemimpin layanan sektor keuangan dengan aset pengelolaan lebih dari $ 1,3 triliun USD per 31 Maret 2017, PFI menawarkan operasi di Amerika Serikat, Asia, Eropa dan Amerika Latin. PFI memanfaatkan keahliannya yang tak tertandingi dalam berbagai layanan seperti asuransi jiwa, anuitas, layanan terkait pensiun, reksadana dan manajemen investasi untuk membantu pelanggan tumbuh dan melindungi kekayaan mereka.
Kembali ke Berita