Investasi

Pengertian Asuransi Jiwa yang Masih Suka Salah Dimengerti

PFI Mega Life
11 Feb 2021
Sekilas terlihat sederhana, jangan salah kaprah soal pengertian asuransi jiwa supaya tahu produk yang dimiliki. Pahami juga perbedaan dengan asuransi lainnya.

Pengertian Asuransi Jiwa yang Masih Suka Salah Dimengerti

Kehadiran asuransi jiwa adalah salah satu hal yang sudah seharusnya menjadi prioritas setiap keluarga. Namun sayangnya, minimnya informasi yang tepat tentang pengertian asuransi jiwa menjadikan banyak yang menunda atau menganggap tidak penting. Sebelum Anda mengambil keputusan tentang hal ini, pastikan sudah paham jelas apa itu asuransi jiwa.

 

Pengertian Asuransi Jiwa

Dilansir dari situs resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), asuransi jiwa adalah perusahaan yang memberikan jasa dalam penanggulangan risiko yang memberikan pembayaran kepada pemegang polis, tertanggung, atau pihak lain yang berhak dalam hal tertanggung meninggal dunia atau tetap hidup, atau pembayaran lain kepada pemegang polis, tertanggung, atau pihak lain yang berhak pada waktu tertentu yang diatur dalam perjanjian, yang besarnya telah ditetapkan dan/atau didasarkan pada hasil pengelolaan dana.

Namun secara sederhananya, pengertian asuransi jiwa adalah sejenis kontrak/perjanjian antara pemegang polis dengan perusahaan penyedia jasa asuransi. Isi dari perjanjian ini secara garis besar menyatakan kesediaan perusahaan asuransi untuk membayar sejumlah uang (Uang Pertanggungan) kepada ahli waris dari keluarga pemegang polis sekiranya terjadi hal-hal yang menyebabkan kematian dari tertanggung, sesuai ketentuan dan aturan berlaku.

Sebagai ganti dari jaminan Uang Pertanggungan dalam jumlah tertentu, pemegang polis wajib membayar yang namanya premi atau iuran dalam besaran tertentu. Premi ini bisa dibayarkan secara berkala, per kali atau sesuai dengan perjanjian yang disepakati. Besarannya juga tentu mengikuti faktor- faktor perhitungan tersendiri, seperti usia saat membeli polis, jumlah Uang Pertanggungan, durasi aktif polis dsbnya.

 

Asuransi Jiwa Vs Asuransi Kesehatan

Pada dasarnya, asuransi kesehatan adalah perluasan dari asuransi jiwa. Ini karena setiap polis asuransi tetap menggunakan dasar asuransi jiwa sebagai pokok utamanya.

Dengan asuransi kesehatan, perluasan proteksi juga meliputi penggantian biaya yang sehubungan dengan perawatan rumah sakit, misalnya biaya prosedur operasi, biaya rawat inap, biaya perawatan, biaya obat-obatan sesuai fasilitas yang tercakup dalam polis Anda. Karena itu, asuransi kesehatan lebih terfokus pada hal-hal yang berkaitan dengan kondisi medis seseorang.

Pengertian asuransi jiwa lebih terfokus pada kejadian yang berhubungan dengan kematian. Pembayaran atau penggantian Uang Pertanggungan akan diterima ahli waris yang ditentukan. Menariknya, Anda tidak akan mungkin bisa membeli asuransi kesehatan tanpa terlebih dahulu mengikutsertakan asuransi jiwa sebagai dasar polis.

 

7 Fakta Manfaat Asuransi Jiwa yang Masih Jarang Diketahui

Supaya semakin paham, simak juga manfaat asuransi jiwa yang masih jarang diketahui berikut ini:

1.  Asuransi jiwa bagian dari investasi penting

Banyak yang sudah tidak asing dengan yang namanya tabungan, dana pensiun dan bahkan jenis-jenis investasi yang tersedia bagi masyarakat. Namun, masih banyak yang tidak menyadari bahwa asuransi jiwa selayaknya juga adalah bagian investasi yang sangat menguntungkan.

Memiliki asuransi jiwa adalah salah satu cara terbaik memastikan adanya jaminan atas keberlangsungan dan kesejahteraan hidup orang- orang tercinta Anda. Ini karena setiap individu akan mengalami kematian dan asuransi jiwa pasti akan memberikan klaim Uang Pertanggungan pada saatnya.

2.  Ada beberapa macam jenis asuransi jiwa

Beberapa jenis asuransi jiwa tersedia dan bisa diperoleh sesuai kebutuhan Anda yang paling pas, antara lain:

  • Asuransi Jiwa Berjangka, yaitu proteksi jiwa dalam kurun waktu tertentu, misalnya 5, 10, dan 20 tahun.
  • Asuransi Jiwa Seumur Hidup, yaitu perlindungan jaminan jiwa pada usia seumur hidup atau maksimal angka tertentu 80-100 tahun.
  • Asuransi Jiwa Dwiguna, yaitu asuransi jiwa berjangka sekaligus tabungan.
  • Asuransi Jiwa Unit Link, yaitu asuransi jiwa berjangka sekaligus investasi.

 

3.  Harga premi asuransi jiwa relatif murah

Banyak yang berasumsi asuransi jiwa hanya bisa dimiliki segelintir orang. Kenyataannya, premi asuransi jiwa bisa sangat terjangkau dan tetap bisa memberikan manfaat Uang Pertanggungan maksimal yang pasti akan tetap dicairkan jika pemegang polis mengikuti aturan dan ketentuan yang berlaku.

4.  Klaim asuransi jiwa dibayar dengan cepat

Berbeda dengan asuransi kecelakaan atau kesehatan yang membutuhkan banyak prosedur verifikasi, klaim asuransi jiwa memiliki persentase sukses bayar yang sangat tinggi. Ini karena kondisi kematian bersifat mutlak. Selain itu, jika polis masih aktif dan semua memenuhi aturan dan ketentuan berlaku, klaim asuransi bisa diproses dan segera diberikan kepada ahli waris sah.

5.  Asuransi jiwa bisa ditingkatkan manfaatnya

Pengertian Asuransi Jiwa yang Masih Suka Salah Dimengerti

Sebagai dasar dari semua jenis asuransi kesehatan dan juga investasi dan tabungan sesuai jenis asuransi yang disediakan perusahaan, pemegang polis bisa meningkatkan fungsi dari asuransi jiwa yang dimiliki. Anda bisa menambahkan rider kesehatan, atau memilih asuransi investasi unit link sehingga satu polis bisa bekerja manfaat ekstra.

6.  Asuransi jiwa bukan hanya untuk yang sakit dan berusia tua

Usia dan faktor kesehatan akan berpengaruh terhadap besaran premi asuransi jiwa. Ini sebabnya memiliki asuransi jiwa sejak dini akan semakin menguntungkan dari segi biaya asuransi yang harus dikeluarkan.

Hindari berpikiran bahwa Anda masih single dan sehat sehingga belum membutuhkan asuransi jiwa. Sebaliknya, milikilah asuransi jiwa selagi muda dan sehat untuk bisa mendapatkan premi lebih rendah, manfaat lebih panjang, dan berbagai keuntungan investasi lainnya.

7.  Asuransi jiwa bisa untuk semua orang

Asuransi jiwa bukan hanya eksklusif untuk pencari nafkah keluarga, walaupun memang lebih disarankan bagi kepala keluarga untuk memiliki asuransi jiwa. Faktanya, setiap orang termasuk ibu rumah tangga dan atau anak-anak bisa turut memiliki asuransi jiwa tersendiri sebagai bentuk perlindungan menyeluruh sejak dini.

 

Asuransi Jiwa Komprehensif dengan PFI Mega Life

Dalam memilih asuransi jiwa, pastikan telah memilih dari penyedia produk asuransi terbaik di kelasnya. PFI Mega Life memiliki beberapa pilihan asuransi jiwa yang sangat cocok untuk keluarga Anda.

Miliki Mega Investa Link yaitu asuransi jiwa sekaligus investasi yang dikelola manajer keuangan berpengalaman. Keunggulan Mega Investa Link selain jaminan Uang Pertanggungan meninggal sebesar 150 persen dari premi dasar dan masa pertanggungan hingga usia 100 tahun. Produk ini juga hadir dalam bentuk mata uang Dollar AS yang akan bekerja maksimal dari segi investasi.

Dapatkan juga Mega Prima Link, pilihan asuransi jiwa dan investasi finansial melalui program-program tersedia seperti pasar uang, reksadana, dan reksadana saham syariah. Dana akan dikelola secara proporsional untuk hasil maksimal. Asuransi Mega Prima Link juga siap memberikan jaminan Uang Pertanggungan hingga usia 100 tahun.

Cari tahu lebih banyak tentang PFI Mega Life sekarang juga. Hubungi kami untuk premi yang fleksibel dan manfaat menyeluruh.

Berikan komentar anda

TERIMA KASIH TELAH MENGHUBUNGI KAMI lang

Kami akan meninjau dan mengkonfirmasi komentar Anda lang