Proteksi

3 Manfaat Asuransi Jiwa Bagi Masa Depan Keluarga

PFI Megalife
19 Sep 2018

Manfaat Asuransi Jiwa  Bagi Masa Depan Keluarga

Asuransi jiwa adalah hal yang sangat bermanfaat bagi seseorang. Sayangnya, menurut data Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia, di Indonesia hanya 19,1 juta jiwa saja yang sudah memiliki polis asuransi jiwa. Sangat berbeda jauh dengan negara maju seperti di Jepang, yang hampir seluruh penduduknya berusia produktifnya sudah memiliki polis asuransi jiwa. Masih banyaknya orang yang belum memiliki asuransi jiwa ini disebabkan karena mereka belum sepenuhnya memahami apa itu asuransi jiwa dan apa saja manfaat yang bisa diberikan.

Manfaat Asuransi Jiwa

Asuransi jiwa adalah kontrak perlindungan yang akan memberikan Anda ketenangan serta keamanan finansial apabila Anda sudah tidak bisa memberikan nafkah kepada orang yang dicintai, baik karena alasan medis atau karena meninggal dunia. Jika Anda masih ragu akan pentingnya memiliki polis asuransi jiwa, coba simak 3 manfaat asuransi jiwa berikut:

1. Melindungi Keluarga dari Kehilangan Penghasilan

Tentu tidak ada seorangpun yang mau tertimpa musibah seperti sakit atau meninggal dunia, namun bukan berarti Anda lantas merasa tidak perlu menyiapkannya. Justru dii saat seperti itulah asuransi jiwa menjadi hal yang akan sangat membantu Anda dan keluarga.

Asuransi jiwa akan menanggung segala biaya pengobatan jika suatu hari Anda sakit dan butuh penanganan medis. Selain itu, apabila Anda sebagai pencari nafkah di keluarga tertimpa musibah yang menyebabkan Anda tidak bisa lagi aktif bekerja, Anda tidak perlu cemas karena asuransi jiwa akan memberikan uang pertanggungan sehingga Anda dan keluarga tetap bisa membiayai kebutuhan hidup sehari-hari.

2. Cara Cermat Menyiapkan Masa Tua

Manfaat Asuransi Jiwa

Mempersiapkan masa tua pasca pensiun adalah salah satu hal penting yang masih sering diremehkan oleh banyak orang. Padahal, tentu butuh perencanaan dari jauh-jauh hari untuk menghadapi waktu di mana Anda sudah tidak lagi mempunyai penghasilan rutin tiap bulannya.

Masalah itu bisa terbantu apabila Anda sudah memiliki asuransi jiwa sejak dini. Karena itu artinya Anda sudah memiliki dana tabungan lewat premi yang secara rutin sudah Anda bayarkan. Uang yang sudah tersimpan pun tidak bisa diambil sewaktu-waktu begitu saja, sehingga tidak akan terganggu dan baru bisa Anda manfaatkan di hari tua Anda.

3. Bisa Dimanfaatkan Sebagai Instrumen Investasi

Hal lain soal asuransi jiwa yang masih jarang disadari orang adalah saat ini sudah ada jenis asuransi jiwa yang tidak hanya memberikan proteksi, namun juga bisa menjadi instrumen investasi. Asuransi jiwa jenis unit link ini memang menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin berinvestasi namun masih merasa kurang pengalaman.

Nantinya, premi yang Anda bayarkan tidak hanya dipergunakan untuk memberikan perlindungan bagi Anda, namun akan dikelola oleh pihak penyedia asuransi menjadi berbagai jenis investasi yang bisa menguntungkan Anda.

Selayak sebuah investasi, kesuksesannya pun tentu tergantung seberapa cermat Anda dan pihak penyedia mengelola uang Anda tersebut. Untuk itu, pastikan Anda memilih penyedia asuransi jiwa terbaik agar investasi Anda bisa menghasilkan laba yang besar.



Asuransi jiwa adalah hal yang wajib dimiliki apabila Anda adalah pencari nafkah utama di keluarga. Dengan memiliki polis asuransi ini, setidaknya Anda bisa mempersiapkan keluarga untuk menghadapi hal terburuk, terutama dari segi finansial.

Segera memiliki asuransi jiwa sejak dini juga merupakan keputusan yang bijak. Pertama, premi yang Anda bayarkan akan semakin ringan apabila Anda mendaftarkan diri di usia muda. Kedua, kini dengan adanya manfaat investasi, semakin cepat Anda memulai itu artinya semakin cepat juga Anda bisa merasakan hasil dari investasi yang menguntungkan.

Itulah sebabnya Anda sebaiknya tidak lebih lama meragukan manfaat dari asuransi jiwa. Segera sisihkan pendapatan Anda untuk membeli polis asuransi jiwa, dan berikan perlindungan menyeluruh untuk kesejahteraan masa depan keluarga Anda.

Berikan komentar anda

TERIMA KASIH TELAH MENGHUBUNGI KAMI lang

Kami akan meninjau dan mengkonfirmasi komentar Anda lang