Proteksi

Apa Saja Risiko Jika Menunda Memiliki Asuransi

PFI Mega Life
01 Nov 2022
Ternyata banyak sekali risiko yang muncul jika menunda untuk memiliki asuransi, terutama pada keuangan dan masa depan kita. Kira-kira apa saja ya?

Menunda sesuatu adalah salah satu perilaku manusiawi yang kerap kita lakukan, baik disadari maupun tidak. Kebiasaan menunda bisa lahir karena perasaan malas, situasi yang tidak urgent dan cenderung mengabaikan segala bentuk risiko yang datang di masa mendatang. 

Kita kerap kali dihadapkan pada suatu peristiwa dulu baru mengetahui dampaknya dan menyesali belakangan. Hal ini juga berlaku ketika kita berbicara tentang asuransi, terutama bagi yang belum memiliki dan menikmati manfaat dari premi asuransi dengan menunda-nunda. Padahal semakin banyak orang yang tahu, risiko menunda memiliki asuransi bisa berdampak pada keuangan dan masa depan kita.

Lantas apa-apa saja risiko yang muncul akibat kita menunda memiliki asuransi sedari awal? Simak penjelasannya berikut ini. 

Harga Premi Semakin Tinggi

Ketika awal kita mendaftarkan diri pada layanan produk asuransi, kita akan mendapatkan simulasi fitur perlindungan Asuransi serta jumlah premi kepada perusahaan Asuransi yang bertindak sebagai penanggung risiko berdasarkan analisis risiko Tertanggung. 

Yang patut dicatat adalah usia tertanggung ketika mendaftar adalah salah satu variabel penilaian risiko yang penting. Sehingga semakin tua usia Tertanggung, premi Asuransi juga akan secara otomatis semakin tinggi. Hal ini terjadi karena resikonya berdasarkan usia, lebih besar dibandingkan Tertanggung yang berusia muda. 

Keuangan Tidak Stabil

Kasus yang umumnya dijumpai pada orang yang belum atau menunda memiliki asuransi adalah ketika ia atau anggota keluarganya jatuh sakit. Pasalnya biaya rumah sakit yang kian mahal dapat menguras uang yang bertahun-tahun kita kumpulkan dalam sekejap mata.

Dengan begitu keuangan pasti akan terguncang dan menjadi tidak stabil. Hal yang tentu saja berbeda cerita bila kita sudah memiliki asuransi sehingga tak perlu khawatir lagi memikirkan biaya rumah sakit, biaya obat, dan biaya dokter yang menjaga kondisi kesehatan kita.

Sebab semua biaya tadi telah ditanggung pihak ketiga, yaitu perusahaan asuransi tempat kita mendaftar. Yang perlu kita jaga adalah cukup mengatur limit tahunan sehingga kita bisa dirawat hingga sembuh tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun dari kocek pribadi.

Kemungkinan Celah Menumpuk Hutang

Ketika risiko di masa depan tidak bisa ditebak, berbagai aset yang kita miliki, dana darurat dan tabungan, dan investasi dapat hilang dalam sekejap ketika terjadi hal yang tidak diinginkan seperti bencana alam ataupun kehilangan pekerjaan. 

Hal ini yang kelak akan menimbulkan celah untuk berhutang dalam memenuhi pengganti kebutuhan. Meskipun bisa saja dibatasi, namun hutang yang menumpuk akan semakin susah dilunasi. Belum lagi jika dihadapkan pada keberlangsungan finansial yang tidak cukup, bunga hutang yang besar akan menghambat kita melunasinya. 

Masa Tua Kurang Terjamin

Semua orang tentu ingin masa tua nya berada dalam kondisi stabil, tenang dan bahagia. Masalah finansial yang berkelanjutan akibat tanpa perencanaan yang baik bakal membuat masa tua kita menjadi kurang terjamin. Pasalnya, perencanaan yang baik memerlukan langkah tepat sejak dini dalam menempuh kemandirian finansial. Patut dicatat bahwa hal tersebut merupakan efek yang terjadi dalam jangka panjang.

Proteksi Sejati Sedari Dini

Berbagai risiko yang telah dipaparkan di atas cukup kiranya menjadi alasan kita untuk mempertimbangkan ulang fungsi asuransi dalam kehidupan kita. Bayangkan bila kita mengambil keputusan bijak untuk memiliki asuransi sedari dini, risiko tersebut di atas dapat dihindari.

Adapun produk asuransi yang direkomendasikan adalah Proteksi Sejati dari Way.ID yang merupakan persembahan dari PFI Mega Life. Sebagai salah satu produk unggulan asuransi jiwa, Proteksi Sejati memiliki komponen tabungan untuk mewujudkan serta melindungi impian masa depan yang dimiliki oleh Nasabah. 

Produk Proteksi Sejati juga disertai komponen pertanggungan asuransi optimal, yang memberikan perlindungan hingga 400% dari akumulasi Premi yang telah dibayar nasabah, dengan masa asuransi sampai dengan usia 70 tahun atau sampai dengan berakhirnya pertanggungan. 

Tak hanya itu, manfaat Proteksi Sejati berikutnya adalah pengembalian premi hingga 170% pada akhir masa kontrak asuransi. 

Berminat mengetahui lebih lanjut informasi ini, sila isi formulir di bawah ini untuk mendapatkan persyaratan dan benefit yang akan didapat.

Di bulan Oktober ini https://www.way.id/ mengadakan promo dengan nama Si Melek Financial, dengan keterangan lebih lanjut bisa cek di https://bit.ly/Simelek-Sejati dan periode promo dari 1 -30 Oktober 2022. Jangan sampai ketinggalan ya!

Berikan komentar anda

TERIMA KASIH TELAH MENGHUBUNGI KAMI lang

Kami akan meninjau dan mengkonfirmasi komentar Anda lang